Friday, July 27, 2012

Memutar DVD Tanpa Disk (Fungsi dan Manfaat Iso Maker)



Judulnya aneh juga ya, Memutar DVD Tanpa Disk..? Silahkan simak saja tulisan dibawah ini, apakah sesuai dengan judul atau tidak hehehe.


Seringkali karena suatu dan lain hal, kadang kita begitu  terganggu saat menonton sebuah film, musik , atau apalah yang di kemas dalam bentuk kepingan DVD secara lancar dan nyaman. Seringkali di saat asik asik menonton film atau gambar  terkadang macet ataupun terputus putus. Satu menit berjalan tiga menit istirahat. Ini tentu saja sangat mengesalkan apalagi ketika kejadiannya saat adegan adegan pamungkas sebuah film misalnya, hehehe.

Salah satu penyebabnya adalah karena kepingan DVD sudah pada baret baret alias banyak goresan,  sehingga kepingan DVD sudah layak dimasukan ke kantong sampah . Namun jika kepingan DVD masih baru gres namun masih juga macet saat memutar piringan, maka sembilan puluh persen kemacetannya disebabkan oleh optik yang sudah semaput yang tak mampu membaca disk pada mesin DVD. Dan bagi saya solusinya bukan mengganti optik karena hanya akan membuang waktu dan biaya saja. Tapi langsung saja di kasih Lembiru alias Lempar dan Beli yang baru hehehe.

Interupsi Mas, bro, abang atau siapalah...!!! ini postingan kok maksa banget kesannya..? sekarang mah kita udah gak jaman pakai kepingan, Mainkan saja  file audio atau video langsung dari komputer and tidak perlu pakai pakai kepingan DVD..!

Tenang bro , jangan gegabah begitu, saya belum selesai menulis,..

Tujuan artikel ini khusus bagi mereka yang kebetulan memiliki kepingan DVD unik dan langka yang tidak ada dipasaran . Seandainya pun bisa di download mungkin harus membayar, dan yang lebih penting lagi untuk mereka yang sudah kadung memiliki kepingan DVD dan tidak ada waktu untuk mencari alternatif lain dan sebagainya.

Ada beberapa cara agar  bisa memutar sebuah  DVD “tanpa ada kaset DVD” itu sendiri. Dan untuk diketahui memutar file  " secara DVD" suatu saat pasti dibutuhkan dalam keadaan dan alasan alasan tertentu walaupun komputer sudah memilik media player lain yang lebih canggih dan instan hehehe. Dan diantara beberapa alasan itu antara lain adalah
  •  video , audio atau file yang kita mau putar atau kita mau kerjakan filenya cuma berada pada sebuah kepingan DVD, mungkin saja file ini adalah file spesial, komersial dan sifatnya terbatas. Jadi tidak sembarangan ada di internet hehehe 
  • untuk mengurangi kerusakan pada kepingan DVD, Semakin sering DVD di putar sudah pasti konsekwensinya adalah itu DVD lambat laun akan berkurang kualitas fisiknya, apakah dengan timbulnya goresan atau karena debu yang menempel ataupun bisa karena tangan tangan hitam kasar kita yang merusaknya
  •   begitupun sebaliknya, dengan gaya memutar seperti ini maka perawatan lensa optik pada DVD dengan sendirinya juga lebih otimal. karena kebanyakan penyebab rusaknya DVD adalah lelahnya Lensa optik yang membaca file file dari kepingan DVD lusuh yang sebenarnya sudah ada dalam kantong sampah hihihi
  •   jadi disamping manfaatnya sebagai pengaman keping DVD, Pengawet usia DVD player dan manfaat utamanya tentu saja agar kenyamanan dan kelancaran kita memutar film menjad terjamin, karena kita tidak perlu takut lagi film yang kita putar akan tersendat sendat di tengah jalan hanya karena kepingan DVD yang lecet atau lensa optik yang lemah. 
  •   Dan dalam keadaan tertentu mau tidak mau kita harus memutar video harus sebagai DVD bukan sebagai file video lainnya, ini di sebabkan karena berhubungan dengan SUBTITTLE. Apa itu subtittle..? tentunya para DVD maniak sudah pada ngerti. tapi kalo ada yang jarang memutar DVD karena kebiasaan mendapatkan file video secara instan tentunya menjadi masalah tersendiri dengan istilah ini. solusinya adalah silahkan lihat postingan saya sebelumnya yang berhubungan dengan subtittle hehehe.
Jadi jika kalian ingin melihat VCD kalian tetap awet maka salah satu jalan adalah dengan menggunakan program Ultra Iso atau Power Iso. Dan gunanya dalam hal ini adalah sebagai mesin DVD virtual agar kita tetap bisa menikmati isi DVD tanpa takut Disk DVD tergores, lecet ataupun tidak terbaca karena disebabkan oleh lensa optik yang tua. Dan tentunya sebelum bisa dipraktikan itu software sudah terpasang sebelumnya pada komputer hehehe.

Cara pertama adalah menggunakan Disk DVD secara langsung, yaitu
  1. Masukan disk DVD kedalam drive dan pastikan masih terbaca oleh optic
  2. Klik kanan pada disk drive dan pilih Mount to drive (D, E, dsb)
  3. Buka My Computer dan perhatikan ada penambahan drive disana, drive tambahan itulah nantinya yang menjadi DVD virtual untuk diputar, jadi bukan Disk DVD lagi yang dipergunakan.
  4. Jika ingin memutar tinggal klik kanan pada drive virtual dan pilih Load atau Play atau open tergantung jenis filenya.
  5. Begitu selesai tinggal tekan Ejek hehehe

Cara kedua (lebih bagus lagi), dengan mengkopy DVD kedalam komputer secara utuh (bukan file videonya saja), agar fitur fitur sebagai DVD tetap berfungsi terutama fungsi Subtittlenya. Dan setelah memindahkan file DVD ke drive komputer selanjutnya bisa juga file yg di copy tsb di lindungi dengan mengubah file ke dalam bentuk Iso agar aman dari virus dan kerusakan lainnya. Dan cara pemutaran atau pemakaian itu file sama saja dengan cara menggunakan Disk secara langsung.

Dan yang jelas manfaat terbesarnya sekali lagi adalah adanya kenyamanan dalam menonton sebuah film, atau keamanan sebuah file yang terproteksi dari gangguan virus dan kerusakan lainnya. Jadi disk DVD cukup sekali dipakai ketika saat di mount atau ketika mau di copy. Dan tidak perlu di gunakan setiap kali kita mau memutar film atau menggunakan itu file, Karena  karena sudah ada  DVD virtualnya.

Semoga bermanfaat..!

No comments:

Post a Comment

Search