Tuesday, March 19, 2013

Cara flashing Tablet Cina Extreme Oxygen


Tutorial kali ini sengaja saya memilih tema ini, sebab saya melihat ada pertanyaan-pertanyaan di sebuah blog dan di sebuah forum flasher yang tidak terjawab.  Di antara pertanyaan itu adalah, bagaimana cara memflash tablet khususnya  untuk tablet Oxygen..? Mengapa tablet saya  (Oxygen) setelah di flash tampilannya menjadi setengah layar..? Dan lain lain yang saya lupa namun intinya tetap sama yaitu, bagaimana mengatasi error pada tablet jenis yang satu ini.
Namun sebenarnya bukan itu saja motivasi saya untuk menulis artikel yang satu ini, tapi saya melihat ada  kesempatan besar untuk menarik pengunjung masuk kedalam blog ini. Bagaimana saya merasa kesulitan saat mencari informasi tentang tablet yang satu ini. Kalo tidak salah selama seminggu saya berkelana di dunia gaib google, saya hanya menemukan empat blog yang mengupas tentang tablet ini, itupun  bukan berbentuk sebuah tutorial melainkan sebuah informasi tentang spesifikasi dan  sebuah pertanyaan dalam bentuk komentar dalam sebuah forum dan tidak terjawab lagi hihihi. Dan dua yang lainnya saya anggap hanya sebagai  sebuah tipuan atau trik saja untuk memancing agar para pengguna internet masuk kedalam blog tersebut. (entah mengapa saya merasa sangat bertingkah dalam paragraf ini hahahaha)
Jadisaya merasa bahwa  persaingan untuk tutorial dan kata kunci dalam mesin pencarian sangat longgar.  Saya optimis tutorial ini adalah salah satu artikel yang akan mendongkrak rating blog ini, seperti beberapa artikel sebelumnya. Ada beberapa artikel diblog ini yang umurnya masih baru namun pengujungnya sudah jauh melebihi artikel yg sudah senior jika dilihat dari persentase total kunjungan. Demikian dulu pepesan kosong dari saya, dan sekarang kita kembali ke pokok masalah...
Ada beberapa sebab sebuah tablet harus di flash ulang, bisa karena hang, os error dan lain sebagainya. Dalam kasus saya ini, tablet bermasalah pada touch screen yang tidak peka. Tangan saya sampai eles menggosok-gosok tapi tetap saja menunya sulit bergeser. Setelah saya memikirkan resiko-resikonya, maka saya memutuskan untuk memflash ulang itu tablet. Setelah mempelajari dan mengerti tuturialnya secara umum, sayapun mempersiapkan alat-alat untuk memflash. Tidak seperti instal pada komputer yg sedikit ribet, flash pada tablet ini cukup dengan menyediakan SD Card dan Firmware saja.
Sebelum melakukan flashing, tentunya kita harus tahu spesifikasi tablet agar tidak salah dalam pemasangan firmwarenya. Dan tablet saya adalah jenis mid dengan os android 2.2 froyo dan chipsetnya adalah  wonder media tepatnya WM8650, maka os yg direkomendasikan adalah Universal Uberoid WM8650 
  1. Extrak uberoid dan pastikan ada file changer. Bat atau pada versi tertentu (versi 11) ada menu  tool uberoid,ini bisa sebagai pengganti fungsi changer.bat 
  2. Masukan SD Card ke card reader pada komputer utk menyalin file os. 
  3. Jalankan tool uberoid atau changer.bat (pilih salah satu) dan muncul banyak pilihan, perhatikan mana yang cocok dengan tablet yg mau di flash.jika sudah yakin pilih dengan mengetik sebuah angka sesuai no pilihan -) terus enter.
  4. Lakukan terus sesuai perintah selanjutnya, jika ada pilihan yes atau no, pilih saja yes hihihi.
  5. Setelah selesai keluarkan SD Card dari komputer dan masukan kedalam tablet yang dalam keadaan mati, pastikan kondisi batere dalam keadaan penuh
  6. Hidupkan tablet dan instalasi dengan sendirinya bekerja otomatis hehehe
  7. Cabut SD Card jika ada perintah untuk mencabutnya, itu berarti pekerjaan sudah selesai.
  8. Hidupkan kembali tablet, jika semua dilakukan dengan benar maka tablet akan kembali normal seperti biasa. 
  9. Dan untuk mengembalikan SD Card sebagaimana biasa, maka file instalasi yang ada dalam SD Card tersebut harus dihapus dulu agar tablet tidak booting dari SD Card
Selesai dan semoga bermanfaat;

Penting untuk di ketahui: 

Yang paling ideal sebenarnya harus menggunakan firmware asli dari vendor pembuat tablet agar semua berfungsi secara maksimal, namun berhubung untuk table Extreme Oxygen sepertinya pihak vendor melarikan diri dari kewajibannya untuk menyedikan firmware utk tablet buatannya. Boro-boro ada firmware, situs perusaahan saja sampai mati saya mencari gak ketemu ketemu. Parahnya lagi dalam box tablet pun tidak ada alamat websitenya, kecuali tulisan spesifikasi dan tetek bengek administrasi yang tidak dibutuhkan oleh pengguna hehehe.

Dan hasilnya, walaupun sudah bisa dipakai lagi, namun fungsi telpon dalam tablet ini jadi tidak berfungsi..itu saja kelemahan dalam menggunakan uberoid ini. Tapi kalo tablet hanya untuk dijadikan sarana hiburan semata, maka ini sudah lebih dari cukup, jika tidak silahkan share kalau ada cara yang lebih jitu lagi hehehe...




## ==== ##
Artikel  yang terkait :
  1. Cara Memulihkan Account Facebook Yang Di Blokir
  2. Cara Membuat atau Menampilkan Teks / Subtittle Pada Film / Video
  3. Cara Menghilangkan Blacklist Smadav
  4. Memutar DVD Tanpa Disk (Fungsi dan Manfaat Iso Maker)
  5. Cara Membuka Casing Pada Laptop Asus Eee PC Series
  6. Cara Mengedit Atau Menyesuaikan Subtittle Pada Film
  7. Cara Menjadikan Ponsel Nexian menjadi Modem
  8. Jangan Lupa Backup Data Anda..!!
  9. Rahasia Menggunakan Google translate
  10. Cara Mudah Memperbaiki Canon MP258 Yang Mati Total (full gambar)
  11. Google Adsense..I’m Coming, Please Take My Hand
  12. Cara Mudah Membongkar Total Printer Canon IP2770
  13. Mengapa Google Adsense Menolak Blog Saya..?
  14. Mengatasi File Download 99,99%
  15. Gagal Mengatasi IDM 99% Lewat Mozilla Firefox
  16. Persyaratan dan Ketentuan AdSense
  17. Cara Mengatasi Mozila Firefox Yang Tidak Bisa Terbuka
  18. Cara Bongkar Hardisk Pada Laptop Axioo
  19. Cara Membuka Casing Hardisk laptop
  20. Mengatasi SD Card Yang Terprotect : Sekedar Pemanis Blog
  21. Cara flashing Tablet Cina Extreme Oxygen
  22. Cara Membuat Icon Emotion di FB
  23. Cara Mudah Membongkar Total Notebook Acer Aspire 4750Z
  24. Puas Menggunakan Modem Smartfren .
  25. Menghilangkan Mode Aman Browser Yang Mengganggu 
  26. Bongkar Laptop Toshiba Satelite XXX
  27. Belajar Bongkar PS 2 
  28. Tips Bongkar Notebook Advan 
  29. Mengatasi Lenovo Yang Nge-blank

5 comments:

  1. maaf gan numpang tannya nich... tablet extreme oxygen punya adek q abis pecah lcdnya udah dibenerin, tapi mo dipakek kok gak bisa baca card nya ya?? jadi gak bisa buat telfon buat liat pulsa aja gak bisa,, kira2 gimana tu?? mohon penjelasannya.. :) send email ya..

    ReplyDelete
  2. trmakasih om info yg sngt brmanfaat.
    mf om,Kalo bleh sya tau,om plh yg n0mer brpa?
    Soalnya ksus om sma ama tablet sya.prnah cba flash pake uberoid tp gagal (layar tinggal sepenggal).muter2 cari info ga ada hsil.kalo berkenan mohon dbls ya om plisss.....tlg

    ReplyDelete
  3. untuk tablet diatas pilihannya ada tiga saat itu antara no 7, 8 dan 11, dan saya memilih no 8 (klo tidak salah bro, kelamaan sih tanyanya hihihi.) tapi jangan kuatir kesalahan nomor tidak akan merusak hardware. palingan pengaruhnya ada pada touch screen dan tampilan yang setengah layar seperti yg bro Anonym sebutkan. ulang sekali lagi dan perhatikan no yg terasa lebih dekat dengan ciri2 tablet bro, misalnya chipset, kelasnya (mid, 7, 8 atau 10 in. itu saja kok..semoga berhasil

    ReplyDelete
  4. waduuh maaf ibu dian hehehe, komentarnya baru saya lihat, inipun saya iseng2 buka kotak spam, karena suatu sebab komentarnya terbaca sebagai spam jadi gak muncul disini hehehe. jika bukan karena benturan fisik bisa jadi penyebabnya adalah os yg error di sebabkan benturan tersebut. solusi yang paling mudah dg cara mereset kembali os, lihat bagian setting, disana ada pengaturan reset ulang, klo tidak bisa lewat sana bisa juga dengan menekat tombol reset di bagian body tablet. jika itu pun tidak bisa terpaksa di flash ulang lagi..

    ReplyDelete
  5. HATUR NUHUN GAN.. SUKSES,, SEMOGA DI BERI RIZKI YANG BERLIMPAH...

    ReplyDelete

Search